TSWlTfO8TSA5GfA9GfO5TfGoGd==

Jalani ibadah puasa Nisfu Sya'ban, ASOKAYA Bireuen sediakan kanji rumbi untuk warga Rohingya

 ASOKAYA Bireuen Sediakan Kanji Rumbi Untuk Warga Rohingya
Pengungsi Rohingya sedang menyantap kanji rumbi (Foto: bihaba,net)
Sejumlah 79 warga Rohingya yang terdampar di pantai Kuala Raja 2 pekan lalu tampak mengantri di depan Posko ASOKAYA menjelang adzan magrib, Selasa (01/05/18). Mereka menunggu pembagian makanan tradisional khas Aceh jenis Kanji Rumbi yang disediakan oleh para anggota Komunitas Facebook, ASOKAYA Bireuen.

Komunitas Facebook ASOKAYA yang merupakan forum silaturahmi Bireuen sedunia dan berbasis di Kabupaten Bireuen, Aceh membagikan makanan sejenis bubur ayam yang dicampur dengan rempah-rempah khas Aceh untuk menu berbuka puasa Nisfu Sya’ban para pengungsi Rohingya.

Pembagian Kanji Rumbi bagi warga Rohingya tersebut dilakukan di Posko Kemanusiaan, di halaman Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Bireuen. Tidak hanya kanji rumbi, para anggota komunitas sosial kemasyarakatan itu juga menyiapkan beberapa penganan lainnya.

Ketua umum ASOKAYA, Gunawan kepada bihaba.net, Selasa (01/05/18) menyebutkan bahwa pembagian kanji rumbi oleh para anggota komunitas sosial yang digawanginya itu merupakan bentuk kepedulian terhadap nasib warga Rohingya yang kurang beruntung tersebut.

“Kami menyediakan kanji rumbi,makanan berbuka puasa khas Aceh. Harapan dan tujuannya selain untuk meningkatkan tali silaturahmi dengan para pengungsi, ini juga bentuk kepedulian kami dan teman-teman ASOKAYA.” Ungkap pria berusia 40 tahun itu

Selain bubur kanji rumbi, Komunitas ASOKAYA yang kerap aktif dalam berbagai kegiatan sosial itu juga menyiapkan minuman berupa jus dan kue-kue untuk berbuka puasa para pengungsi.

“Ada jus, ada kue juga. Ini anggota ASOKAYA yang menyiapkan.”  Tambah Gunawan

Sekedar informasi, Bubur kanji rumbi adalah sajian kuliner khas Aceh yang dibuat dari masakan beras yang dinanak sampai lembek dan dicampurkan dengan daging, irisan udang, irisan kentang dan irisan wortel. Selain lezat, kanji rumbi juga memiliki khasiat bagi kesehatan.

Menyantap bubur kanji rumbi saat berbuka puasa baik bagi kesehatan. Selain bisa hangatkan badan dan menghilangkan rasa masuk angin dalam tubuh, makan bubur gurih ini juga memungkinkan saluran pencernaan tidak bekerja terlalu keras usai seharian berpuasa.

Type above and press Enter to search.